Deskripsi |
Amlodipine adalah obat yang termasuk dalam kelas antagonis kalsium untuk menangani hipertensi atau kondisi darah tinggi. obat ini juga dapat digunakan untuk mencegah angina prinzmetal dan angina stabil. penggunaan amlodipine harus sesuai resep dan petunjuk dokter. Cara Kerja Obat: Efek antihipertensi amlodipine adalah dengan bekerja langsung sebagai vasodilator arteri perifer dan dapat menyebabkan penurunan resistensi vaskular serta penurunan tekanan darah. Dosis satu kali sehari akan menghasilkan penurunan tekanan darah yang berlangsung selama 24 jam. Onset kerja amlodipine adalah perlahan-lahan, sehingga tidak menyebabkan terjadinya hipotensi akut. Efek antiangina amlodipine adalah melalui dilatasi arteriol perifer sehingga dapat menurunkan resistensi perifer total (afterload). Karena amlodipine tidak mempengaruhi frekuensi denyut jantung, pengurangan beban jantung akan menyebabkan penurunan kebutuhan oksigen miokardial serta kebutuhan energi. Amlodipine menyebabkan dilatasi arteri dan arteriol koroner baik pada keadaan oksigenisasi normal maupun keadaan iskemia. Pada pasien angina, dosis amlodipine satu kali sehari dapat meningkatkan waktu latihan, waktu timbulnya angina, waktu timbulnya depresi segmen ST dan menurunkan frekuensi serangan angina serta penggunaan tablet nitrogliceryne. Amlodipine tidak menimbulkan perubahan kadar lemak plasma dan dapat digunakan pada pasien asma, diabetes serta gout. |
Indikasi | Hipertensi, angina, iskemia miokardial |
Kategori | Hipertensi |
Komposisi | Amlodipine 10 mg |
Dosis |
Kebanyakan pasien yang mengidap hipertensi diberi 5 mg/hari dan tidak perlu dinaikkan dosisnya. Untuk yang memerlukan dosis yang lebih tinggi, amlodipine dapat dinaikkan sampai 7,5 mg/hari dengan maksimum dosis 10 mg/hari. Dosis yang direkomendasikan untuk angina vasospastic atau kronis yang stabil adalah 5-10 mg, dengan dosis terendah yang disarankan untuk usia lanjut dan pasien yang mengidap insufficiency hati. |
Golongan | Obat keras |
Perlu resep | Ya |
Kontraindikasi | Amlodipine merupakan kontraindikasi pada pasien-pasien yang diketahui sensitif terhadap dihydropyridine. |
Rute obat | Oral |
Cara penyajian | Obat diminum dengan atau tanpa makanan. |
Perhatian |
Pasien dengan gangguan fungsi hati :
|
Efek samping | Mengantuk, pusing, sakit kepala, bengkak pada pergelangan kaki, edema, kulit kemerahan, lelah, jantung berdebar, sakit perut, mual. efek samping yang jarang terjadi: kebingungan, ruam kulit, hiperplasia gingiva, kram otot, dyspnoea. |
Interaksi obat |
|
Cara Penyimpanan |
Simpan pada suhu di bawah 30°C, terlindung dari cahaya. |
Kemasan |
Dos isi 10 strip X 10 tablet |
Pabrik | Hexpharm jaya |
Terima kasih
Pengiriman nya cepat sampai