Deskripsi |
Lian Hua Qin Wen Jiaoang Capsule adalah produk obat cina anti virus yang secara khusus digunakan untuk meringankan gejala influenza seperti demam, panas dalam , tenggorokan kering, sakit kepala, hidung tersumbat dan berlendir, batuk, serta nyeri sendi. Obat ini mengandung ekstra bahan herbal alami, yang mana salah satu kandungannya bernama Dryoptesis Crassirhizomatis Rhizoma sudah terbukti khasiatnya sebagai antivirus yang bagus untuk mengurangi dan mencegah penyebaran virus influenza di dalam tubuh. Sedangkan terdapat pula kandungan lainnya yang berkhasiat meningkatkan sistem imun, membersihkan racun sekaligus menurunkan panas dalam tubuh, menurunkan demam, serta meredakan rasa nyeri yang muncul. Lia Hua Qing Wen Jiaonang Capsule bekerja dengan cara mengeluarkan panas dan racun dalam tubuh (detoksifikasi) untuk membantu mengurangi peradangan seperti menurunkan demam, meredakan nyeri dan meringankan bengkak. Selain itu obat ini juga bekerja dengan melembabkan keadaan paru-paru yang kering akibat suhu panas berlebih di bagian paru-paru. |
Indikasi | Membantu mengurangi penyebaran virus influenza, membersihkan panas dan racun pada tubuh, meningkatkan sistem imun, mengurangi peradangan, menurunkan demam, meringankan rasa nyeri, meredakan batuk, flu yang disertai dengan demam, nyeri seni ataupegal linu, hidung tersumbat, sakit tenggorokan dan batuk. |
Komposisi |
Manfaat Kandungan: Rhodiolae Crenulata Radix et Rhizoma (Akar Rhodiolae) dan Houttuyniae Herba (Daun Kameleon) memiliki khasiat yang dapat meningkatkan sistem daya tahan tubuh untuk membantu mencegah suatu penyakit yang disebabkan oleh virus maupun bakteri. Dryopteris Crassirhizomatis Rhizoma (Akar Dryopteris) memiliki efek anti-virus yang bagus dalam mengurangi penyebaran virus influenza.
Forsythiae Fructus (Buah Forsythiae) memiliki khasiat yang dapat membantu membersihkan panas dan racun pada tubuh, mengurangi peradangan, meredakan rasa nyeri dan pembengkakan, serta efektif digunakan untuk flu, demam tinggi, sakit tenggorokan, nyeri dan bengkak akibat bisul, ruam kulit.
Lonicerae Japonicae Flos (Bunga Honeysuckle) dan Isatidis Radix (Akar Isatidis) membantu mengurangi penyebaran infeksi pada saluran pernapasan. Rhei Radix et Rhizoma dikenal juga dengan batang talas, berkhasiat membantu mengeluarkan racun dalam tubuh (detoksifikasi), melancarkan aliran darah, dan menambah energi. Pogostemonis Herbal, tanaman herbal yang telah lama dipercaya dapat membantu meredakan gejala influenza seperti sakit kepala, demam, mual dan muntah.
|
Kategori | Antivirus |
Golongan | Herbal |
Perlu Resep | Tidak |
Rute Obat |
Oral |
Dosis |
3 x sehari 4 kapsul |
Aturan Pakai |
Dikonsumsi sesudah makan |
Cara penyimpanan | Simpan ditempat sejuk dan kering, terlindung dari cahaya matahari |
BPOM No. | TI 144 348 471 |
Kemasan | Dus berisi 2 blister @ 12 kapsul |
Diimpor oleh | PT. Intra Aries |
Pabrik |
Shijiazhuang Yiling Pharmaceutical Co., Ltd. Shijiazhuang Heibei China |
Recommended
Proses cepat, respon cepat, seller ramah, produk ok banget. Recommended lah